Penulis : Yacob Nauly
SuaraKarya.id - JAYAPURA:Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol ,Ahmad M Kamal, mengatakan Bripu Heider, korban penganiayaan warga yang diduga Kelompok Kriminal Separatis Bersenjata (KKSB)Senin (12/8/2019, kini Selasa , masih disemayamkan di Puskesmas Ilaga, Kabupaten Puncak Jaya.
Seperti diketahui Briptu Heidar disandera oleh warga yang diduga KKSB di Kabupaten Puncak, Papua. Penyanderaan sekitar jam 11 siang. Pihak kepolisian berupaya membebaskan korban melalui negosiasi dengan pihak penyandera.
Berbagai upaya yang dilakukan kepolisian tersebut akhirnya Briptu Heider pun ditemukan namun sudah tak bernyawa (meninggal) pada sorenya sekitar pukul 18.00 .
Menurut saksi, juga teman korban, Bripka Alfonso Wakum, ia dan Bripka Heider tengah dalam perjalanan. Tak diduga teman almarhum Bripka Heider yang juga anggota polisi memanggilnya. Sedangkan Bripka Alfonso tetap di atas motor roda dua itu.
Tak lama muncul kelompok warga tak dikenal membawa Bripka Heider ke hutan. Melihat kondisi mengancan jiwa seperti itu, Bripka Alfonso segera melaporkan ke Polsek terdekat. Wilayah penyanderaan itu adalah kawasan KKSB tersebut.
“Kini korban Bripka Heider masih disemayamkan di Puskesmas Ilaga. Direncanakan jenazah akan diterbangkan ke Makassar hari ini untuk dimakamkan di tanah kelahirannya,”kata Kombes Kamal. ***